Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Bayar Ruangguru Terbaru dan Terlengkap

Sesudah kalian  mendaftar di Ruangguru langkah selanjutnya yakni kalian harus tahu cara bayar Ruangguru untuk pembelian paket belajar. Untuk mengetahui harga paket berlangganan Ruangguru kamu dapat lihat di Harga Paket Ruangguru.

Beginilah Cara Bayar Ruangguru Terbaru dan Terlengkap


Barangkali disini kalian ada yang masih bingung untuk melakukan pembayaran karena ada banyak metode pembayaran yang dapat kamu gunakan untuk melakukan pembayaran.

Diantara jenis metode cara melakukan pembayaran di aplikasi Ruangguru ialah, transfer lewat bank BRI, Mandiri, BCA, dan BNI. Disamping lewat transfer bank kalian bisa juga membayar lewat minimarket seperti Indomaret dan Alfamart, bisa pula pembayaran cicilan lewat AkuLaku, kartu kredit atau debit, Go pay.

dengan begitu kalian dapat memilih berbagai jenis pembayaran yang menurut kamu mudah dan praktis untuk digunakan, supaya kamu tidak merasa kebingungan saat membayar.

 

Cara Bayar Ruangguru untuk Paket Ruangbelajar

Untuk lebih jelasnya cara pembayaran paket Ruangbelajar dari Ruangguru, kamu dapat simak baik-baik panduan berikut! Tentukan metode pembayaran yang umum kamu lakukan saat transaksi online.

1. Transfer Bank / Transfer Virtual Account

Bank BCA

Melalui ATM BCA

  • Masukkan kartu ATM BCA Kamu, lalu masukkan PIN-nya.
  • Pada menu utama, pilih layanan “Transaksi Lainnya”, kemudian pilih “Transfer”.
  • Pilih layanan transfer “Ke Rek BCA Virtual Account”.
  • Masukkan nomor rekening virtual BCA yang ditampilkan di halaman pembayaran aplikasi Ruangguru, lalu tekan “Benar”.
  • Masukkan jumlah tagihan yang akan Kamu bayar dengan tepat.
  • Detail pembayaran Kamu akan muncul pada halaman konfirmasi transfer.
  • Jika informasi tersebut sudah sesuai, tekan “Ya”. Setelah transaksi selesai, simpan bukti pembayaran Kamu.

 

Melalui Klik BCA / Internet Banking BCA

  • Buka peramban lalu pergi ke alamat ini: https://ibank.klikbca.com/ (Klik BCA Individual).
  • Pilih menu “Transfer Dana”, lalu pilih “Transfer ke BCA Virtual Account”.
  • Masukkan nomor rekening virtual BCA yang ditampilkan di halaman pembayaran aplikasi Ruangguru.
  • Pilih “Lanjutkan” untuk melanjutkan pembayaran.
  • Ambil Token BCA Kamu dan masukkan “KEYBCA Response APPLI 1” yang muncul pada Token BCA, lalu klik tombol “Kirim”.
  • Setelah transaksi selesai, simpan bukti pembayaran Kamu.

 

Melalui m-BCA / Mobile Banking BCA

  • Buka aplikasi Mobile Banking BCA di smartphone Kamu.
  • Pilih “m-BCA”, lalu masukkan kode akses m-BCA Kamu.
  • Dan klik “m-Transfer”.
  • Pilih opsi “BCA Virtual Account”
  • Masukkan nomor rekening virtual BCA yang ditampilkan di halaman pembayaran aplikasi Ruangguru, lalu klik “Ok”.
  • Klik tombol “Send” yang berada di sudut kanan atas aplikasi untuk melakukan transfer.
  • Klik “Ok” untuk melanjutkan pembayaran, dan masukkan PIN m-BCA Kamu.
  • Setelah transaksi selesai, simpan bukti pembayaran Kamu.

 

Bank BNI

Melalui ATM BNI

  • Masukkan kartu ATM BNI Kamu.
  • Pilih menu “Bahasa Indonesia”.
  • Masukkan PIN kartu ATM.
  • Pilih “Lainnya”
  • Kemudian pilih menu “Transfer”
  • Selanjutnya pilih “Dari Rekening Tabungan”
  • Pilih “Ke Rekening BNI”
  • Masukkan nomor rekening virtual BNI yang ditampilkan di halaman pembayaran aplikasi Ruangguru, lalu klik “Benar”.
  • Masukan jumlah tagihan dengan benar, lalu klik “Benar” lagi.
  • Selanjutnya konfirmasi pembayaran akan muncul, tekan “Ya” jika sudah dianggap sesuai.
  • Setelah transaksi selesai, simpan bukti pembayaran Kamu.

 

Melalui Mobile Banking BNI

  • Buka dan masuk ke aplikasi Mobile Banking BNI Kamu.
  • Pilih “Transfer”.
  • Selanjutnya pilih layanan “Virtual Account Billing”.
  • Pilih rekening debit yang Kamu gunakan
  • Masukkan nomor rekening virtual BNI yang ditampilkan di halaman pembayaran aplikasi Ruangguru, lalu klik “Lanjut”.
  • Informasi tagihan akan muncul di halaman konfirmasi.
  • Jika dirasa sudah sesuai, masukkan password transaksi, lalu klik “Lanjut”.
  • Setelah transaksi selesai, simpan bukti pembayaran Kamu.

 

Melalui Internet Banking BNI

  • Buka peramban Kamu, lalu pergi ke https://ibank.bni.co.id
  • Masukkan User ID dan password Internet Banking BNI Kamu.
  • Pilih menu “Transfer”, lalu klik “Virtual Account Billing”.
  • Masukan nomor rekening virtual BNI yang ditampilkan di halaman pembayaran aplikasi Ruangguru.
  • Pilih rekening debit yang akan Kamu gunakan, kemudian tekan ‘’Lanjut’’.
  • Selanjutnya konfirmasi pembayaran akan muncul. Jika sudah dirasa sesuai, masukkan kode otentifikasi token untuk melanjutkan pembayaran.
  • Setelah transaksi selesai, simpan bukti pembayaran Kamu.

 

Bank Mandiri

Melalui ATM Mandiri

  • Masukkan kartu ATM Mandiri Kamu, lalu masukkan juga PIN ATM-nya.
  • Pilih layanan “Bayar/Beli” di menu utama, kemudian pilih “Lainnya”.
  • Selanjutnya pilih layanan “Multi Payment”.
  • Masukkan kode biller 70012 (kode perusahaan Midtrans), lalu pilih “Benar”.
  • Masukkan kode pembayaran yang ditampilkan di halaman pembayaran aplikasi Ruangguru, lalu pilih “Benar”.
  • Detail pembayaran Kamu akan muncul di halaman konfirmasi. Jika sudah dianggap benar, pilih “Ya”.
  • Simpan struk sebagai bukti pembayaran Kamu.

 

Melalui Internet Banking Mandiri

  • Buka peramban lalu pergi ke alamat ini: https://ib.bankmandiri.co.id
  • Masuk dengan akun Internet Banking Mandiri Kamu.
  • Pilih “Bayar” lalu pilih “Multi Payment” pada menu tampilan utama.
  • Pilih penyedia jasa “Midtrans” Masukkan kode pembayaran yang ditampilkan di halaman pembayaran aplikasi Ruangguru, lalu klik “Lanjutkan”.
  • Konfirmasi pembayaran Kamu menggunakan Mandiri Token.
  • Setelah transaksi selesai, simpan bukti pembayaran Kamu.
  • Pada menu utama, pilih Bayar/Beli
  • Pilih Lainnya
  • Pilih Multi Payment
  • Masukkan 70012 (kode perusahaan Midtrans) lalu tekan Benar
  • Masukkan kode pembayaran Anda lalu tekan Benar
  • Pada halaman konfirmasi akan muncul detail pembayaran Anda. Jika informasi telah sesuai tekan Ya

 

Bank BRI

BRI merupakan salah satu bank yang paling merakyat, karena hampir di semua daerah di Indonesia sudah tersedia cabang dari BRI, baik kantor cabang maupun ATM bank BRI paling mudah ditemukan. Bagi kamu yang tinggal di desa mungkin bisa memilih metode pembayaran BRI untuk membayar saat berlangganan Ruangguru.

Melalui ATM BRI

  • Masukkan kartu ATM BRI Kamu, lalu masukkan PIN ATM-nya.
  • Pilih menu “Transaksi Lain”, kemudian pilih menu “Pembayaran”.
  • Pilih menu “Lainnya”, lalu pilih menu “BRIVA”.
  • Masukkan nomor akun virtual yang ditampilkan di aplikasi Ruangguru dan pilih “Benar”.
  • Kemudian pilih “Ya/Lanjut” ketika muncul konfirmasi pembayaran.
  • Setelah transaksi selesai, simpan bukti pembayaran Kamu

 

Melalui Mobile Banking BRI

  • Buka dan masuk ke aplikasi Mobile Banking BRI di smartphone Kamu.
  • Pilih menu “Pembayaran”, lalu pilih “BRIVA”.
  • Input nomor akun virtual yang ditampilkan di aplikasi Ruangguru.
  • Kemudian masukkan nominal tagihan Ruangguru Kamu dengan benar.
  • Masukkan PIN transaksi Mobile Banking BRI Kamu, kemudian pilih “Kirim”.
  • Jika transaksi Kamu sukses, bukti pembayaran akan dikirimkan melalui SMS.
  • Simpan hal itu baik-baik jika suatu saat diperlukan.

 

Melalui Internet Banking BRI

  • Buka peramban lalu pergi ke alamat ini: https://ib.bri.co.id/ib-bri/
  • Kemudian masuk dengan akun Internet Banking BRI Kamu.
  • Pilih menu “Pembayaran”, lalu pilih menu “BRIVA”.
  • Masukkan nomor akun virtual yang ditampilkan di aplikasi Ruangguru.
  • Klik “Kirim”, lalu masukkan password dan mToken internet banking Kamu.
  • Setelah transaksi selesai, simpan bukti pembayaran Kamu.

 

Bank Permata

Kamu pengguna Bank Permata? Gak perlu hawatir, pembayaran tagihan Ruangguru juga dapat dilakukan melalui ATM Bank Permata. Berikut adalah langkah-langkahnya.

  • Masukkan kartu ATM Permata Anda, lalu masukkan PIN-nya.
  • Pilih “Transaksi Lainnya”.
  • Kemudian pilih menu “Pembayaran”, lalu menu “Pembayaran Lainnya”.
  • Pilih menu “Virtual Account”, lalu masukkan nomor rekening virtual Bank Permata yang ditampilkan di halaman pembayaran aplikasi Ruangguru.
  • Tekan “Benar” jika dianggap benar. Halaman konfirmasi akan muncul. Jika dirasa telah sesuai, klik “Benar” lagi.
  • Pilih rekening pembayaran Anda, lalu klik “Benar”.
  • Setelah transaksi selesai, simpan bukti pembayaran Anda.

 

2. Cara Bayar Ruangguru Melalui Mini Market

Indomaret

  • Setelah melakukan konfirmasi pembayaran, Kamu akan diberikan Kode Pembayaran yang unik
  • Salinlah Kode Pembayaran Kamu dan jumlah pembayaran yang akan dibayarkan. Jangan Khawatir, Ruangguru juga akan mengirimkan salinan Kode Pembayaran dan Instruksi Pembayaran melalui email kamu
  • Pergi ke toko Indomaret terdekat dan berikanlah nomor Kode Pembayaran Kamu ke kasir
  • Kasir Indomaret akan mengkonfirmasi transaksi dengan menanyakan jumlah pembayaran dan nama merchant
  • Konfirmasikan pembayaran Kamu ke kasir
  • Transaksi Kamu berhasil! Kamu akan mendapatkan email konfirmasi pembayaran dan Simpanlah struk transaksi Indomaret Kamu

 

Panduan Bayar Ruangguru di Indomaret

  • Cara Bayar Ruangguru lewat Alfa group (Alfamart, Alfamidi, Lawson, Dandan)
  • Catat kode pembayaran Kamu. Kode pembayaran akan kadaluarsa dalam waktu 1×24 jam setelah pemesanan
  • Datang ke gerai Alfamart Group terdekat (Alfamart, Alfamidi, Alfa Express, Lawson, Dan+Dan)
  • Beritahukan pembayaran ke kasir sejumlah nominal yang disebutkan
  • Terima dan simpan struk sebagai bukti pembayaran sudah sukses dilakukan
  • Transaksi selesai

 

3. Cara Bayar Ruangguru dengan Cicilan

Akulaku

Buat kamu yang belum tahu Akulaku, adalah salah satu aplikasi kredit online. Akulaku, merupakan kartu kredit online yang memungkinkan kamu untuk kredit apa saja dan di mana saja, hanya menggunakan aplikasi. Aplikasi Akulaku bisa kamu donwload di sini

  • Untuk cara pembayaran menggunakan aplikasi Akulaku, berikut caranya.
  • Klik pembayaran dengan AkuLaku
  • Pastikan pesanan benar pada halaman pembayaran
  • Klik “Bayar sekarang”
  • Login akun AkuLaku kamu
  • Masukkan nomor telepon serta kata sandi kamu
  • Bagi yang belum memiliki akun AkuLaku, klik tombol Daftar
  • Ajukan limit

 

4. Kartu Debit/Kartu Kredit

Semua bank

  • Masukkan nomor kartu kredit, tanggal akhir masa berlaku, dan kode CVV
  • Klik Bayar Sekarang

 

5. GO-PAY

  • Pembayaran Via Go Pay
  • Klik Bayar dengan GO-PAY
  • Aplikasi GO-JEK akan terbuka
  • Periksa rincian pembayaran Kamu lalu klik Pay dan transaksi Kamu selesai

 

6. Pembayaran Instant

  • Mandiri Click Pay
  • Pastikan paket yang kamu pesan sudah benar
  • Aktifkan Mandiri token Kamu dengan menekan (tombol merah)
  • Masukan password Mandiri token Anda
  • Tekan 3 ketika Mandiri token menampilkan APPLI
  • Kemudian Masukkan Input 1 dan tekan (tombol merah) selama 3 detik
  • Selanjutnya Masukkan Input 2 dan tekan (tombol merah) selama 3 detik
  • Setelah itu Masukkan Input 3 dan tekan (tombol merah) selama 3 detik
  • Masukkan kode yang dihasilkan Mandiri token ke kolom Masukan Challenge token

 

Danamon Online Banking

  • Pembayaran melalui Danamon Online Banking harus diselesaikan di website Danamon
  • Pastikan Kamu telah memiliki User ID Danamon Online Banking sebelum melakukan pembayaran:
  • Masukkan User ID dan Password Danamon Online Banking Kamu dan pilih sumber rekening untuk pembayaran Kamu
  • Cek rincian informasi transaksi Kamu, masukkan Kode Token, lalu tekan lanjut
  • Konfirmasi transaksi pembayaran akan muncul, pembayaran selesai. Simpan informasi referensi merchant dan referensi pembayaran, tekan Lanjut untuk kembali ke situs merchant

 

Kesimpulan

Dengan demikian, itulah pembahasan dari admin Teknoterkini.id mengenai Cara Bayar Paket Ruangbelajar semoga dengan adanya pembahasan diatas bisa membantu dan bermanfaat bagi kalian di saat melakukan pembayaran saat pembelian di Ruangguru.

Sekian dan Terimakasih.

 

 

 

Posting Komentar untuk "Cara Bayar Ruangguru Terbaru dan Terlengkap"